BLANTERORBITv102

    Air Terjun Saluopa, Air Terjun 12 Tingkat di Poso

    Kamis, 17 November 2022

     

    Air Terjun Saluopa
    Air Terjun Saluopa, Tentena, Sulawesi Tengah (instagram/@gisellamukuan)

    Air Terjun Saluopa berada di Desa Tonusu Kecamatan Pamona Utara Kabupaten Poso Provinsi Sulawesi Tenga. Air Terjun Saluopa berjarak sekitar 12 KM arah barat Kota Tentena.

    Untuk bisa ke Air Terjun Saluopa ini, wisatawan bisa menggunakan kendaraan bermotor baik roda dua maupun roda empat. Bila dari Kota Palu ibukota Sulawesi Tengah bisa melalui jalan Trans Sulawesi dengan jarak tempuh 5 hingga 7 jam. Dari Kota Poso kemudian perjalanan dilanjutkan menuju kota Tentena dengan jarak tempuh 1 sampai 2 jam. Dari Kota Tentena menuju Desa Tonusu tempat beradanya air terjun ini membutuhkan waktu sekitar setengah jam perjalanan.

    Air Terjun Saluopa menjadi alternatif tempat wisata ditengah udara panas Kabupaten Poso yang berada di pesisir pantai. Namun Air Terjun Saluopa akan menghadirkan kesegaran dari oase di Kabupaten Poso. Lokasi dari Air Terjun Saluopa yang berada di dalam hutan tropis mengharuskan para pengunjung untuk berjalan ke dalam hutan menuju lokasi dimana air terjun berada.

    Air Terjun Saluopa menghadirkan kesegaran dari air dan udara di sekitar lokasi air terjun. Tak hanya itu, kawasana Air Terjun Saluopa yang masih alami juga menyajikan pemandangan alam yang masih asri.

    Air Terjun Saluopa memiliki keunikan tersendiri, karena air terjun yang memiliki julukan air luncur ini terdiri atas 12 tingkat. Disetiap tingkat dari Air Terjun Saluopa terdapat kolam kecil yang menampung air dari aliran air terjun. Kolam-kolam ini bisa digunakan para wisatawan yang berkunjung baik untuk berenang maupun hanya sekedar berendam.

    Untuk memudahkan wisatawan mengunjungi setiap tingkat dari air terjun ini, karena sudah ada tangga batu untuk memudahkan para pengunjung. Sedangkan biaya masuk ke air terjun ini yaitu Rp 5.000 per orang.