BLANTERORBITv102

    Pemandian Air Panas Guci, Wisata Relaksasi di Jawa Tengah

    Kamis, 02 Maret 2023
    wisata guci
    Wisata Pemandian Air Panas Guci Jawa Tengah (instagram@denny31_)
    SudutWisata.com- Obyek wisata Pemandian Air Panas Guci merupakan salah satu tempat wisata yang sudah lama dikenal dan diminati oleh masyarakat Jawa Tengah khususnya Tegal dan sekitarnya.

    Wisata Pemandian Air Panas Guci ini berada di lereng Gunung Slamet yaitu di Desa Guci, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal, Provinsi Jawa Tengah. Objek wisata ini berjarak sekitar 40 KM dari Kota Tegal atau 30 KM dari Kota Slawi yang merupakan ibu kota dari Kabupaten Tegal.

    Di Obyek Wisata Pemandian Air Panas Guci ini, wisatawan dapat merasakan sensasi berendam air panas untuk merelaksasi tubuh yang lelah dan pikiran penat dari aktivitas sehari-hari. Belum lagi lokasinya yang berada di lereng bagian utara Gunung Slamet sehingga suasa pegunungan nan sejuk akan dirasakan oleh para wisatawan.

    Taman Wisata Guci atau Pemandian Guci memiliki luas area sekitar 210 hektare dan berada pada ketinggian 1.050 mdpl. Taman Wisata Guci ini memiliki beberapa spot wisata dan yang tak boleh dilewati oleh para pengunjung adalah pancuran 13. Sesuai dengan namanya di spot ini ada 13 pancuran air panas lengkap dengan kolamnya sehingga bisa digunakan wisatawan untuk mandi dan berendam.

    Selain pancuran 13, spot lain yang ada di obyek wisata ini adalah pancuran tujuh dan pancuran 5. Selain spot pancuran air panas, di kawasan wisata ini juga terdapat spot lain seperti pemandian air panas tertutup hingga kolam renang.

    Air panas di pemandian ini memiliki air yang jernih, tidak berbau dan tidak berwarna dengan suhu bisa mencapai 41 derajat celcius. Air panas di pemandian ini juga dipercaya dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit khususnya penyakit kulit, hal tersebut dikarenakan air di pemandian air panas ini mengandung belerang.

    Sementara itu, untuk fasilitas yang ada di kawasan wisata pemandian guci ini sudah sangat memadai sehingga akan memudahkan wisatawan saat berkunjung. Fasilitas yang tersedia mulai dari parkir, toilet, mushola, warung makan hingga sejumlah fasilitas penginapan yang tak jauh dari lokasi wisata.

    Untuk bisa menikmati obyek wisata ini wisatawan akan dikenakan tarif masuk yaitu tarif masuk untuk hari biasa Rp 5 ribu untuk satu orang dewasa dan Rp 4.500 untuk anak-anak sedangkan untuk akhir pekan Rp 7 ribu untuk orang dewasa dan Rp 6.500 untuk anak-anak. Namun harga tiket tersebut dapat berubah sewaktu-waktu.

    Itulah informasi tentang Pamandian Air Panas Guci yang ada di Tegal, Jawa Tengah, semoga informasi ini bermanfaat dan bisa menjadi referensi wisatawan yang akan berkunjung ke obyek wisata ini.