BLANTERORBITv102

    Obelix Sea View, Tempat Berburu Sunset Terbaik di Jogja

    Selasa, 29 Agustus 2023
    Obelix Sea View Jogja
    Suasana Sunset di Obelix Sea View Jogja (instagram/@akuruzdy)

    SUDUTWISATA.COM- Saat ini, banyak tempat wisata di Yogyakarta sedang bermunculan, menunjukkan tren yang meningkat dalam hal destinasi wisata baru. Selain menawarkan kecantikan alam dan kekayaan budaya, Yogyakarta juga menghadirkan berbagai tempat wisata populer dan modern.

    Salah satu lokasi wisata terbaru di Yogyakarta adalah Obelix Sea View, suatu tujuan wisata yang tidak boleh dilewatkan, apakah bersama keluarga, teman, atau kerabat terdekat.

    BACA JUGA: Tumpeng Menoreh, Tempat Wisata Eksotis di Jogja

    BACA JUGA: Glamping Merbabu 360, Tempat Camping dengan View 5 Gunung

    Obelix Sea View merupakan destinasi wisata mutakhir yang menarik perhatian, menawarkan berbagai spot foto yang estetis dan pemandangan matahari terbenam yang memukau di kawasan Jogja. Tempat wisata yang sedang naik daun di media sosial ini dijadwalkan akan dibuka pada tanggal 23 Agustus 2023.

    Obelix Sea View menjadi pembicaraan hangat sebagai destinasi wisata yang menonjol. Terletak di Gunung Kidul, Yogyakarta, tempat wisata ini menawarkan pemandangan laut dan pemandangan senja dengan sentuhan modern. 

    Dengan fasilitas yang beragam, mulai dari kolam tak berujung, pertunjukan cahaya, hingga restoran, tempat wisata ini pastinya harus dimasukkan ke dalam rencana liburan Anda.

    Obelix Sea View Jogja terletak di puncak bukit di sebelah timur Pantai Parangtritis. Ini adalah tujuan wisata baru yang menarik dengan sejumlah spot foto estetis yang pasti akan memanjakan para pengunjungnya. 

    Destinasi wisata inovatif ini diprediksi akan menjadi salah satu favorit di Yogyakarta, dan menawarkan pemandangan terbaik untuk menikmati matahari terbenam dan senja dari ketinggian.

    Tempatnya berlokasi di sebelah timur tempat paralayang di Parangtritis. Alamatnya lebih tepatnya adalah di Jalan Paralayang, Padukuhan Gabug, Kalurahan Giricahyo, Kapanewon Purwosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

    BACA JUGA: Kandang Ingkung Yogyakarta, Tempat Makan Bernuansa Desa

    BACA JUGA: Waykambang Edupark Batang, Taman Rekreasi di Jawa Tengah

    Untuk bisa menikmati keindahan Obelix Sea View ini, wisatawan akan dikenakan tarif masuk. Selain tarif masuk, beberapa wahana di dalamnya juga memiliki tarif masing-masing, seperti ayunan raksasa, hammock net, dan lain sebagainya.

    Tarif di Obelix Sea View tersebut yaitu tiket masuk hari biasa Rp 30.000,-. Kemudian tiket masuk saat akhir pekan dan libur nasional Rp 40.000,- the nest Rp 20.000,-. Kemudian ayunan tunggal atau single swing Rp 30.000,-, ayunan ganda atau couple swing Rp 50.000,- dan infinity pool atau kolam renang Rp 30.000,-.

    Fasilitas yang tersedia di Obelix Sea View Jigja mulai dari area parkir, toilet, kolam renang, restaurant, spot foto, the nest, ayunan, panggung terbuka, food plaza, elemt restauran, thhe sky deck, light show, mushola, gift shop, live musik dan sejumlah fasilitas lainnya.

    Kemudin untuk jam buka dari Obelix Sea View Joga sendiri adalah untuk hari biasa dari pukul 09.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB. Sedangkan untuk akhir pekan dan hari libur nasional buka dari pukul 08.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB.

    Obelix Sea View menghadirkan berbagai keseruan bagi para wisatawan yang datang berkunjung. Tempat ini merupakan perpaduan antara keindahan alam dan fasilitas modern yang menarik.

    Obelix Sea View berlokasi di puncak sebuah bukit, menjadikannya titik tertinggi di sekitarnya. Oleh karena itu, pemandangan di sini sangat memukau. Keindahan alam ini semakin lengkap dengan adanya infinity pool, kolam renang yang langsung menghadap ke laut lepas. Kolam ini tepat berada di dekat jurang, menciptakan suasana yang unik.

    Waktu yang paling tepat untuk berkunjung adalah menjelang sore. Saat itulah Anda dapat bersantai sekaligus menikmati matahari terbenam atau sunset. Secara geografis, lokasinya berada di sebelah timur Pantai Parangtritis, sehingga pemandangan sunset di sini sangat memukau.

    BACA JUGA: Glamping Menoreh, Tempat Staycation Unik di Jogja

    BACA JUGA: Havana Hills Cilacap, Wisata Kekinian di Jawa Tengah

    Anda dapat menikmati momen matahari tenggelam di antara lautan. Cahaya jingga yang tercermin di permukaan air laut tanpa ada hambatan menghasilkan salah satu spot matahari terbenam terbaik di Jogja.

    Bagi para penggemar fotografi, tempat ini akan menjadi surga. Ada banyak spot yang Instagramable, baik yang gratis maupun berbayar. Di antara spot gratis adalah "the stairs", sebuah tangga yang menghadap ke laut dan terletak di tepi tebing. Ada juga panggung terbuka dengan lantai estetis berwarna-warni yang menghadap ke arah sunset.

    Sementara itu, untuk wahana berbayar, terdapat "the nest", sebuah jaring-jaring yang terletak di tepi jurang dan cukup menantang. Ada juga "the swing", ayunan raksasa yang dapat dinikmati sendiri atau berdua (couple).

    Secara keseluruhan, ada tiga jenis tempat makan di sini. Pertama, ada area food plaza dengan berbagai makanan khas jajanan pinggir jalan. Selanjutnya, terdapat "Petit Paris Boulangerie & Gelato" yang menyajikan berbagai jenis pastry dan gelato.

    Yang paling istimewa adalah "Element Restaurant" dengan pilihan menu yang lengkap. Tempat ini memiliki pemandangan paling menakjubkan karena berada di ketinggian yang lebih tinggi dibandingkan dua tempat sebelumnya.

    Di sinilah Anda akan menemukan infinity pool dan "the sky deck" yang cocok untuk piknik atau makan malam romantis. Di tempat ini, terdapat tempat duduk sofa dengan pemandangan sunset dan Samudra Hindia.

    obelix sea view jogja
    Suasana Obelix Sea View saat malam hari (instagram/@obelixseaview)

    Tak perlu terburu-buru pulang, karena suasana malam di sini juga tak kalah epik. Anda bisa menikmati pertunjukan cahaya, light show, di mana lampu berwarna-warni bersinar di antara bangunan sembari ditemani oleh musik. Ini merupakan pengalaman yang pertama dan satu-satunya di Jogja.

    BACA JUGA: Obelix Hills, Tempat Wisata Berkonsep Alam Terbuka di Jogja

    BACA JUGA: Watergong Klaten, Sungai Seribu Ikan yang instagramable

    Itulah informasi tentang obelix sea view salah satu tempat wisata yang baru di Yogyakarta. Semoga informasi ini bermanfaat khususnya bagi wisatawan yang akan berkunjung ke tempat ini.(*)